
Lazuardi Rifki (Gitar voc), Muhammad Irsyad (Gitar voc), Dimas Sadewa (Bass voc), Erwin Handoko (Keyboard voc), dan Hari Candra (Drum) adalah para personil dari band Jou Barakati, band psychedelic rock bohemian asal Semarang, yang baru saja merilis single perdana berjudul “My Uniform and Super Close Buddy”.
Lagu ini bisa didengarkan via Youtube Kanal Elok Nada Group
Versi live session yang direkam dan diupload via Youtube oleh Kukuh Nugroho
Dalam single “My Uniform and Super Close Buddy”, Jou Barakati memainkan Psychedelic Rock Bohemian, dengan dentuman yang tidak lambat maupun cepat, serta harmoni melodi yang lembut di era 70an, keyboard organ yang melekat, nuansa yang megah dan suara vokal yang tidak lambat membangun nuansa dalam spektrum kebahagiaan. Buaian suara dari pertengahan sampai akhir lagu yang klimaks menuntun pendengar untuk terus menerus terbuai dan terpana akan lagu ini.
Single “My Uniform And Super Close Buddy” sendiri dilantunkan sebagai persepsi seorang laki-laki akan dunia cintanya. Rizqy Kamila yang ditunjuk untuk mengerjakan artwork single kali ini, merepresentasikan corak warna dan garis sebagai kedekatan intim, kekuatan serta kelembutan kasih sayang yang ditunjukan seorang laki-laki (लड़का:ladka) kepada perempuan. Sementara wanita dengan bara api di dalamnya adalah obyek utama yang merepresentasikan kisah asmara serta permainan hati antara laki-laki dan perempuan. Lagu ini sudah bisa dinikmati dan di download via Itunes dan Spotify.