
Jam beker punya fungsi utama membangunkan. Kalau tidak bisa melakukan fungsinya dengan efektif, sepertinya kamu perlu mempertimbangkan untuk beli jam beker baru. Jam bernama Clocky bisa jadi pilihan bagus. Karena, jam beker ini memiliki kemampuan yang bisa memastikan kalau kamu telah benar-benar melek.
Cara jam beker Clocky untuk bisa membuatmu bangun pun akan terlihat sangat menggemaskan. Jam beker ini punya kemampuan berlarian, sekilas akan mirip seperti tingkah robot R2-D2 yang merupakan salah satu karakter dalam film Star Wars. Berlari sambil membunyikan alarm, secara tidak langsung akan membuatmu bangun dan ingin segera mematikannya.
Suara alarm dari Clocky juga semakin membuat jam beker ini memiliki kemiripan dengan robot R2-D2. Hanya saja, bentuk dari jam beker ini memang sama sekali tidak mirip dengan robot lucu tersebut. Alih-alih, robot ini punya ciri khas pada keberadaan 2 roda di sisinya. Roda tersebut lah yang memungkinkan Clocky bergerak bebas sebagai usaha untuk membangunkanmu.
Jam beker Clocky ini memiliki kemampuan bergerak secara acak dengan kecepatan yang random. Tidak hanya itu, Clocky juga mampu menghindari halangan yang ada di hadapannya. Semua itu bisa dilakukan oleh jam beker ini karena terdapat mikroprosesor yang mengatur pergerakannnya.
Tidak hanya itu, jam beker Clocky ini juga memiliki desain yang kokoh. Nandahome yang merupakan kreator dari Clocky mengungkapkan bahwa produknya ini bisa bertahan meski dijatuhkan dari ketinggian 1 meter. Oleh karena itu, kamu pun tidak perlu khawatir jam ini rusak ketika kamu menempatkannya di meja dekat tempat tidur.
Selain itu, gerakan jam beker ini juga sangat lincah. Clocky bisa bergerak bebas di berbagai jenis permukaan, baik di lantai yang licin atau karpet sekalipun. Selain itu, selama bergerak, jam beker ini juga memiliki indikator backlight yang membuatnya semakin terlihat imut.
Pihak Nanda Home mengungkapkan, baterai pada jam beker ini juga memiliki ketahanan sangat lama, bisa sampai 1 tahun. Baterai yang dipakai juga bukan baterai khusus, melainkan 4 buah baterai lithium AAA. Sebagai tambahan, tersedia beragam opsi warna yang disediakan, mulai dari putih, hitam, gold, biru, merah, hingga chrome.
Sebagai tambahan, kamu juga bisa memperoleh opsi bentuk lain dari Clocky, namanya Tocky—produk generasi pertama Nanda Home sebelum kehadiran Clocky. Tocky memiliki bentuk yang lebih sederhana, berupa bola. Tidak ada roda pada jam beker Tocky. Namun, kelincahannya dalam bergerak tidak kalah menggemaskan dibandingkan Clocky.
Untuk mendapatkan jam beker lucu ini, kamu bisa membelinya di situs resmi Nanda Home dengan banderol yang cukup mahal, yakni US$39,99 atau setara Rp500 ribuan. Hanya saja, ada pula jam beker dengan desain serupa yang dapat kamu temukan di beragam market place online terkemuka di Indonesia dengan harga jauh lebih murah, Cuma Rp100 ribuan. Namun, orisinalitas dan kualitasnya tentu patut dipertanyakan.